Pelita Day 2024, gelaran sambut Ramadan

Loading

Lima karyawan PT Pelita Sakti Samarinda mendapatkan kejutan berupa paket umrah. Mereka pun sempat berfoto bersama Ketua Indonesian Professional Speakers Association (IPSA) Kaltim, Endro S. Efendi (paling kanan)

Balikpapan – Memanfaatkan momen berakhirnya semua pekerjaan periode 2023 sekaligus menghadapi bulan suci Ramadan, PT Pelita Sakti Samarinda, menggelar kegiatan Pelita Day 2024 yang dipusatkan di Pantai Manggar Balikpapan, Sabtu (9/3) tadi.

Ketua Panitia Pelita Day 2024 Ajeng Anggoro menyebutkan, kegiatan diikuti 80-an karyawan perusahaan. Dari Samarinda, para karyawan bertolak ke Balikpapan menggunakan dua bus yang sudah dipersiapkan. “Kegiatan dilakukan dari pagi sampai sore hari,” sebut Ajeng.

Dalam kegiatan tersebut Pimpinan Perusahaan Pelita Sakti, Adhitya Rahman Syuhada menyampaikan, sengaja menggelar kegiatan untuk menjalin kekompakan sekaligus silaturahmi dengan semua karyawan. Karena selama ini, tidak semua karyawan berada di satu tempat. Melainkan ada yang bekerja di lokasi proyek, sehingga jarang bertemu.
“Ini menjadi momen untuk menjalin kebersamaan dan saling kenal satu sama lain,” sebutnya.

Selain itu, sesuai nama perusahaan Pelita Sakti, ia ingin ada proses internalisasi nilai-nilai filosofi perusahaan berdasarkan nama tersebut. “Harapannya, setiap karyawan bisa menjadi ‘pelita’ di dalam kehidupan sehari-hari,” sebutnya.

Adhitya kemudian menyampaikan nilai-nilai perusahaan yang diharapkan bisa menyatu dalam kehidupan setiap individu karyawan perusahaannya. Nilai-nilai yang menjadi pondasi perusahaan tersebut adalah Integritas, Maju, Adaptif, dan Niat baik yang kemudian disingkat menjadi kata IMAN.

Agar nilai-nilai perusahaan itu semakin tertanam, dihadirkan juga pembicara yakni Ketua Indonesian Professional Speakers Association (IPSA) Kaltim, Endro S. Efendi, CHt,. CT., CPS. Dalam paparannya, Endro memberikan cara-cara efektif, bagaimana agar nilai-nilai perusahaan itu bisa ditanamkan. Tak hanya itu, di momen menjelang Ramadan, Endro juga mengajak seluruh karyawan perusahaan itu untuk membuang semua hal-hal yang tidak baik di dalam diri masing-masing. “Silakan ditulis di selembar kertas, nanti kertasnya kita bakar sama-sama,” ajak Endro.

Tak hanya membuang hal yang tidak baik, seluruh karyawan juga dipandu untuk menuliskan impiannya masing-masing. Kertas bertuliskan seluruh impian karyawan itu, kemudian disatukan ke dalam toples untuk kemudian dihanyutkan dan tenggelam di dasar laut Teluk Balikpapan.

Sebelumnya, kegiatan diawali dengan berbagai kegiatan permainan di tepi Pantai Manggar Balikpapan. Dibagi dalam 6 kelompok, berbagai permainan yang disusun Melody Event Organizer itu harapannya bisa meningkatkan kekompakan dan kebersamaan. Tentu saja, dipersiapkan apresiasi berupa hadiah untuk setiap tim yang berlaga di setiap permainan.

Di ujung kegiatan, 5 karyawan perusahaan ini sempat terkena ‘prank’. Kelima karyawan bingung ketika dianggap telah menuliskan uneg-uneg yang kurang baik terhadap pimpinan perusahaan. “Mari kita doakan, para karyawan yang ada di depan ini umrohnya mabrur, karena mereka mendapatkan hadiah paket umroh dari perusahaan,” sebut Endro.

Tentu saja, lima karyawan yang sebelumnya kena ‘prank’ tersebut kegirangan dan saling berpelukan dengan rasa haru. “Alhamdulillah pak, tadi waktu tulis impian, saya menulis ingin umroh. Ternyata beneran bisa umroh,” sebut Soni, salah satu karyawati yang mendapatkan hadiah paket umroh. Tiga karyawan lain yang mendapatkan umroh adalah Ani, Rumini, dan Ulung. Sementara satu karyawan lainnya, Novi, yang nonmuslim, hadiahnya akan digantikan dengan perjalanan wisata ke luar negeri. (*)

Share on whatsapp
Share on telegram
Share on twitter
Share on facebook
Share on pinterest
Share on print