Presiden Jokowi sumbang hewan kurban di IKN

Loading

Sapi kurban bantuan Presiden Jokowi di Masjid Darussalam, Tengin Baru, IKN (Foto: OIKN)

 

Penajam – Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) menggelar shalat Idul Adha dan melaksanakan  penyembelihan hewan kurban di Masjid Besar Darussalam, Desa Tengin Baru, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Senin.

“Hewan kurbannya sumbangan langsung Presiden,” kata Direktur Pelayanan Dasar Otorita IKN Suwito, usai shalat Idul Adha yang dipimpin Ustaz Esi dan khutbah oleh Ustaz Ammar. Sapi tersebut dari jenis limousin seberat hampir satu ton.

Sapi tersebut diserahkan sehari sebelumnya, atau pada Sabtu 15/6/2024 kepada Otorita IKN. Sapi diserahkan perwakilan dari Istana Kepresidenan dan oleh Otorita kemudian diserahkan kepada panitia kurban Masjid Darussalam.

Daging kurban langsung didistribusikan kepada masyarakat yang berhak di Desa Tengin Baru dan sekitarnya.

“Semoga bantuan ini lebih menyemarakkan perayaan Hari Raya Idul Adha ini serta memotivasi warga untuk turut serta berkurban di tahun-tahun mendatang,” kata Ketua Panitia Kurban Masjid Besar Darussalam Imron.

Menurut Direktur Suwito, bantuan hewan kurban ini merupakan bentuk dukungan dari Presiden Jokowi untuk kegiatan keagamaan di Nusantara dan sebagai simbol kebersamaan dalam merayakan Idul Adha.

“Kegiatan ini juga bukan hanya bentuk ibadah, tetapi juga sebagai momen untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga dalam upaya kita membangun Nusantara,” ujarnya.

Otorita IKN juga menekankan pentingnya kegiatan sosial dan keagamaan dalam mendukung pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan di Nusantara.

Desa Tengin Baru berpenduduk hampir 4 ribu orang, menempati kawasan seluas enam ribu hektare lebih di kiri dan kanan Jalan Negara mulai Km 52.

Bendungan Sepaku-Semoi yang airnya untuk kebutuhan IKN ada di desa ini, di mana Sungai Tengin dibendung dan dengan ditambah air hujan, waduk yang tercipta mampu memberi debit 2500 liter per detik air baku untuk diolah menjadi air minum.(*)

 

Share on whatsapp
Share on telegram
Share on twitter
Share on facebook
Share on pinterest
Share on print